Suatu ketika, di awal musim semi, seekor siput memulai perjalanannya memanjat sebuah pohon cherry. Beberapa ekor burung di sekitar pohon itu melihat sang siput dengan pandangan aneh dan meremehkan.
''Hei siput tolol, '' salah seekor burung itu berkata dengan nada mengejek,'' Pikirmu kemana kamu akan pergi? mengapa kamu memanjat pohon itu?''
Seekor burung yang lainnya juga berkata,'' Di atas sana tidak ada buah cherry, kami telah melihatnya dari tempat ini, sia-sia kamu memanjatnya, lebih baik kamu tidur aja, daripada bersusah payah melakukan hal yang tidak berguna itu.''
Namun, siput itu tetap memanjat pohon cherry itu sambil berkata kepada burung-burng tersebut,'' Memang saat ini, pohon cherry ini belum berbuah, namun aku akan terus memanjat, karena aku tahu, ketika aku sudah sampai di atas sana, tepat pada saat itulah pohon cherry ini telah berbuah, dan aku dpat menikmati hasil jerih payahku ini.''
Siput itu rupanya tahu apa yang sedang dia lakukan, walaupun saat itu, dia belum melihat hasil dari jerih payahnya. Siput itu melihat jauh ke depan, dapat mempertimbangkan bahwa dari segi waktu segala jerih payah yang dia tabur saat ini akan dia nikmati setelah dia sampai pada puncak pohon cherry itu.
Bagaimana dengan kita? apakah saat ini kita bekerja hanya dengan melihat apa yang terjadi saat ini? Ataukah kita juga bisa melihat jauh ke depan, kepada setiap sasaran ataupun tujuan yang nantinya akan kita capai?
Karena itu walaupun saat ini apa yang kita lakukan kelihatannya belum menghasilkan sesuatu bagi kita, belum menampakkan sesuatu yang indah bagi kita, tetaplah bekerja dengan penuh semangat, karena tepat pada waktunya, sasaran dan tujuan itu akan menampakkan buah yang indah untuk dapat kita nikmati bersama.
''Sebab itu janganlah kamu melepaskan kepercayaanmu, karena besar upah yang menantinya.'' (Ibrani 10:35)
Tuhan Yesus Memberkati
''Hei siput tolol, '' salah seekor burung itu berkata dengan nada mengejek,'' Pikirmu kemana kamu akan pergi? mengapa kamu memanjat pohon itu?''
Seekor burung yang lainnya juga berkata,'' Di atas sana tidak ada buah cherry, kami telah melihatnya dari tempat ini, sia-sia kamu memanjatnya, lebih baik kamu tidur aja, daripada bersusah payah melakukan hal yang tidak berguna itu.''
Namun, siput itu tetap memanjat pohon cherry itu sambil berkata kepada burung-burng tersebut,'' Memang saat ini, pohon cherry ini belum berbuah, namun aku akan terus memanjat, karena aku tahu, ketika aku sudah sampai di atas sana, tepat pada saat itulah pohon cherry ini telah berbuah, dan aku dpat menikmati hasil jerih payahku ini.''
Siput itu rupanya tahu apa yang sedang dia lakukan, walaupun saat itu, dia belum melihat hasil dari jerih payahnya. Siput itu melihat jauh ke depan, dapat mempertimbangkan bahwa dari segi waktu segala jerih payah yang dia tabur saat ini akan dia nikmati setelah dia sampai pada puncak pohon cherry itu.
Bagaimana dengan kita? apakah saat ini kita bekerja hanya dengan melihat apa yang terjadi saat ini? Ataukah kita juga bisa melihat jauh ke depan, kepada setiap sasaran ataupun tujuan yang nantinya akan kita capai?
Karena itu walaupun saat ini apa yang kita lakukan kelihatannya belum menghasilkan sesuatu bagi kita, belum menampakkan sesuatu yang indah bagi kita, tetaplah bekerja dengan penuh semangat, karena tepat pada waktunya, sasaran dan tujuan itu akan menampakkan buah yang indah untuk dapat kita nikmati bersama.
''Sebab itu janganlah kamu melepaskan kepercayaanmu, karena besar upah yang menantinya.'' (Ibrani 10:35)
Tuhan Yesus Memberkati